Pages

Sabtu, 14 Mei 2011

Perbanas Minta Izin Bentuk Biro Kredit Swasta

Jakarta - Perhimpunan Bank-Bank Umum Nasional (Perbanas) mendesak Bank Indonesia (BI) untuk segera mengeluarkan aturan untuk mendasari pembentukan biro kredit swasta. Pembentukan biro kredit ini akan mendukung penyaluran kredit lebih besar ke usaha mikro.

Pembentukan biro kredit swasta ini juga bisa dipergunakan untuk melihat track record nasabah baik nasabah baru maupun nasabah yang pernah mendapatkan kredit dari bank, perusahaan asuransi dan perusahaan pembiayaan.

"Biro Kredit itu kan inisiatif dari Perbanas, ini belum ada aturan dari BI. Belum jadi karena kita tidak bisa buat tanpa izin dari BI," ujar Ketua Tim Bidang Teknologi Perbanas Josh Luhukay disela acara IBEX 2011 di JCC, Senayan, Jakarta, Jumat (13/5/2011).

Josh menungkapkan, selama ini untuk mengetahui rekam jejak calon debiturnya, industri perbankan masih mengandalkan Sistem Informasi Debitur (SID) dari BI. Namun, itu saja tidak cukup untuk meluaskan penetrasi kredit ke usaha mikro.

"SID itu di BI, debitur yang memang sebelumnya sudah punya catatan. Nah, di mikro itu 99% peminjam pertama, jadi belum ada datanya," kata Dia.

Biro kredit sendiri, sambung Josh, untuk memeroleh data calon debitur bisa menggunakan catatan-catatan pengeluaran yang bersangkutan, seperti belanja bulanan. Selain itu nanti industri keuangan juga akan memasok data, dan bisa juga melalui catatan pembayaran tagihan listrik dan telepon.

"Dengan Biro Kredit ini industri bisa cek informasi calon debitur dengan cepat," ucapnya.

Nantinya, kehadiran Biro Kredit tersebut diharapkan dapat menjadi acuan industri, tidak hanya perbankan, tapi juga industri pembiayaan (multifinance), sedrta industri asuransi jiwa dan umum untuk mengetahui calon nasabahnya.

BI sendiri sebenarnya telah mendukung inisiatif Perbanas tersebut, lewat paket kebijakan yang diumumkan akhir tahun 2010 lalu, dimana salah satunya adalah kebijakan untuk mengadakan Biro Kredit, yang rencananya akan dilaksanakan di semester dua 2011. Karena belum juga dikeluarkan aturan tersebut Josh mengharapkan tahun depan sudah bisa dibentuk.

"Kita berharap di semester II-2012 bisa terbentuk," kata Mantan Wakil Direktur Utama Bank Danamon ini.


http://www.detikfinance.com/read/2011/05/13/130917/1639014/5/perbanas-minta-izin-bentuk-biro-kredit-swasta

0 komentar:

Posting Komentar